Thursday, 3 September 2015

BIP CARI NASKAH NONFIKSI

BIP CARI NASKAH NONFIKSI

Anda punya naskah nonfiksi yang hanya disimpan di laptop? Jangan hanya disimpan. Yuk kirim naskah Anda ke tim redaksi nonfiksi BIP.


Berikut adalah syarat dan ketentuannya:

1.Kategori Kesehatan
Topik:
- kehamilan
- herba
- diet (membahas beragam hal tentang diet; kumpulan diet, beragam model diet, misalnya: diet karbohidrat, diet ala mediterania, dst...)
- self-healing
- self-therapy
- sports therapy
Ketentuan:
- tulisan dalam bentuk naskah jadi (bukan draf atau outline)
- tulisan dikemas secara populer (bukan ilmiah) dan praktis
- ditulis dalam format Ms. Word; spasi 1,5; 80-120 hlm (mohon sertakan foto/gambar yang digunakan dalam naskah yang diajukan); kertas A4.
- melampirkan CV & kontak (ponsel) yang bisa dihubungi

2.Kategori Referensi
Topik:
- Percakapan bahasa Inggris-Indonesia (buku saku)
- Percakapan Jepang-Indonseia
- Percakapan Korea-Indonesia
- Percakapan Mandarin-Indonesia
- traveling seputar negara-negara asia + itinerary & budget trip (guide book)
- traveling seputar Indonesia
- tip & trik seputar back packer, solo traveler dan group traveler
- kalender/feng shui
Ketentuan:
- tulisan dalam bentuk naskah jadi (bukan draf atau outline)
- tulisan dikemas secara populer (bukan ilmiah) dan praktis
- untuk naskah percakapan bahasa Inggris-Indonesia ditulis dalam format Ms. Word; spasi 1,5; 80-120 hlm (mohon sertakan foto/gambar yang digunakan dalam naskah yang diajukan); kertas A4.
- untuk naskah traveling, ditulis dalam format Ms. Word; spasi 1,5; 100-200 hlm (mohon sertakan foto/gambar yang digunakan dalam naskah yang diajukan); kertas A4.
- melampirkan CV & kontak (ponsel) yang bisa dihubungi

3.Kategori Agama
Topik:
- tentang Al-Qur’an
- tentang haji
- tentang rezeki
- tentang cara mendidik anak menjadi seorang Hafiz Qur’an
Ketentuan:
- tulisan dalam bentuk naskah jadi (bukan draf atau outline)
- tulisan dikemas secara populer (bukan ilmiah) dan praktis
- ditulis dalam format Ms. Word; spasi 1,5; 80-120 hlm; kertas A4.

4.Kategori Bisnis & Manajemen
Ketentuan:
- tulisan dalam bentuk naskah jadi (bukan draf atau outline)
- tulisan dikemas secara populer (bukan ilmiah) dan praktis
- ditulis dalam format Ms. Word; spasi 1,5; 80-120 hlm; kertas A4.

5.Kategori: self-improvement
Topik:
- kumpulan kutipan tentang motivasi
- kumpulan kutipan tentang remaja
- kumpulan kutipan tentang cinta
- kumpulan kutipan tentang kehidupan
Ketentuan:
- tulisan dalam bentuk naskah jadi (bukan draf atau outline)
- tulisan dikemas dalam bentuk tip yagn budah dipahami
- ditulis dalam format Ms. Word; spasi 1,5; 50-100 hlm; kertas A4.

Periode pengumpulan naskah: sampai dengan 31 Oktober 2015.
Kirim naskah ke redaksi.bip.gramedia@gmail.com dengan subject: PN Nonfiksi (Kategori Buku) [contoh: PN Nonfiksi Agama].

Ditunggu segera

sumber : https://www.facebook.com/bhuanailmupopuler/posts/998341206872356

No comments: